Kapolres Silaturahmi Dengan PJ Walikota Lhokseumawe

314

LHOKSEUMAWE (Aceh) Ketikberita.com | Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melakukan silaturahmi dengan Penjabat (Pj) Walikota Lhokseumawe, Dr.Drs.Imran, M.Si.,MA, Selasa (19/7/2022).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi, SH, MM mengatakan, pertemuan tersebut berlangsung di ruang kerja walikota Lhokseumawe.

“Silaturahmi tersebut bertujuan untuk memperkenalkan diri sekaligus guna mempererat hubungan silaturahmi dan sinergitas antara Jajaran Polres Lhokseumawe dengan Pemko Lhokseumawe,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, lanjut Kasi Humas, Kapolres Lhokseumawe mengharapkan saling melakukan koordinasi dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang kondusif, dengan demikian akan berdampak pada pembangunan daerah serta program pemerintah lainnya.

“Jajaran Polres Lhokseumawe sangat mendukung apapun program Pemerintah daerah dan siap memberi pengamanan sebagaimana tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Kepolisian,” pungkasnya. (AA)

Artikulli paraprakBupati Mursil Harap Penerapan SIPD Wujudkan Penatausahaan Keuangan Lebih Baik
Artikulli tjetërPembukaan Resmi Peserta KKN Kelompok 213 UINSU