Antisipasi Kriminal dan Kejahatan Jalanan, Polres Tebing Tinggi Gelar Patroli Gabungan Bersama TNI

132

TEBING TINGGI (Sumut) ketikberita.com | Polres Tebingtinggi menggelar Patroli Gabungan Skala Besar bersama dengan TNI diwilayah hukumnya, Sabtu (24/6/2023) malam, sekitar pukul 20.30 WIB.

Patroli gabungan itu dilakukan dalam rangka antisipasi tindak kriminal dan kejahatan jalanan di makan hari, sekaligus melakukan pelarangan menggunakan knalpot brong serta melakukan pengaturan arus lalulintas agar tidak terjadi kemacatan.
Hal ini dibenarkan Kasi Humas AKP Agus Arianto dalam keterangannya mengatakan kepada media pada Minggu (25/6) pagi tadi.

”Benar, Polres Tebingtinggi telah menggelar kegiatan patroli gabungan skala besar bersama TNI, tepatnya Sabtu malam Minggu di beberapa lokasi rawan kejahatan/kriminal dan rawan lakalantas,” sebut Kasi Humas.

Dijelaskan AKP Agus, bahwa kegiatan ini dilakukan petugas gabungan dengan start awal dari Mako Polres Tebingtinggi. Dimana sebelum melakukan patroli, petugas gabungan Polri bersama TNI lebih dahulu melakukan apel kesiapan yang dipimpin Pawas, PS. Kasubag Kerma Bag Ops Polres Tebingtinggi Iptu Bambang Irawan dan di dampingi oleh Padal Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Ipda Andi, ujarnya.

Dikatakan Kasi Humas, petugas gabungan yang dilibatkan untuk patroli gabungan yakni dari Polres Tebingtinggi, Sat Brimob Yon B Polda Sumut dan dari TNI. Petugas gabungan membagi sasaran lokasi patroli diantaranya Jalan Pahlawan, Jalan Soeprapto, Jalan Ahmad Yani, Jalan RS. Umum Kumpulan Pane, Jalan KF. Tandean dan Jalan Sudirman kota Tebingtinggi, katanya.

Selanjutnya, setelah apel kesiapan dilakukan, petugas gabungan langsung bergerak menuju titik rawan kriminal dengan menggunakan kendaraan dinas patroli roda empat dan roda dua dan disetiap ruas jalan yang dilalui, petugas gabungan memantau situasi Kamtibmas dan menyampaikan himbauan serta mengedukasi para pengendara (supir) untuk tidak parkir sembarangan karena dapat berdampak terjadinya kemacatan arus lalu lintas dan mengganggu ketertiban lalulintas, bilang AKP Agus.

Kegiatan patroli gabungan berjalan aman, lancar dan diakhir kegiatan, petugas gabungan juga melakukan pengecekan terhadap Siswa Latja dan menutup kegiatan dengan apel malam setelah patroli sekala besar selesai dilakukan, terang Kasi Humas AKP Agus Arianto. (ar)