Ketua LL DIkti wilayah I, Saiful Anwar Matondang MA Ph.D Resmikan Aula Prof. Drs DJ Siahaan SH STIKes Senior Power Medan

130

MEDAN Ketikberita.com | Peresmian Aula Prof. Drs DJ Siahaan SH (Alm) STIKes Senior Power Medan diawali dengan liturgi gereja dengan doa keberangkatan di pimpin oleh Pdt. Bilker Simamora STh MTh dan Doa mengingat pertolongan Tuhan di pimpin oleh Pdt Swandi Sinambela STh M.Psi, liturgi dibawakan oleh praeses HKBP Distrik X Medan Aceh, Pdt Henri Napitupulu MTh dan doa Syafaat di pimpin oleh Pdt Hercules Sihotang MTh serta renungan di pimpin oleh Pdt DR Victor Tinambinan MSt di Kampus STIKes Senior Medan di Jalan Djamin Ginting Medan, Sabtu (26/08/2023).

Gedung megah dan mewah itu terletak diatas Aula sebelumnya di lantai empat yang sangat megah yang banyak dipuji oleh tamu terhormat, karena baru gedung ini termasuk paling mewah diantara kampus STIKes lainnya di Sumatera Utara.

Ketua LL DIkti wilayah I, Saiful Anwar Matondang MA Ph.D dalam sambutannya menyampaikan pada hari ini kita melihat gedung Aula STIKes Senior Medan berapa megahnya Aula ini sehingga setiap kegiatan Akademik, diskusi, seminar nasional, seminar tentang kesehatan tidak perlu lagi menyewa hotel, kata Saiful Anwar saat meresmikan Aula Prof Dr DJ Siahaan SH tersebut, Sabtu (26/08/2023).

Saiful Anwar juga menyampaikan, apalagi untuk kegiatan wisuda kalau tidak salah tanggal 1 dan 2 , Mudah-mudahan tidak ada jadwal lain agar bisa dapat menghadiri wisuda STIKes Senior tersebut, tambah Saiful Anwar.

Lebih lanjut Saiful Anwar menyampaikan, menurut laporan Ketua Dewan pembina STIKes Senior, L br Manullang, bahwa beberapa hari lalu ada program studi nilainya mendekati unggul

Semoga kedepan prodi tersebut bertambah Doktornya, bertambah dosen- dosen lektor kepala beberapa tahun kedepan prodi tersebut menjadi unggul.

“Karena Mitra kita, Dirjend nakes menginginkan kita dari Depdikbud menghasilkan lulusan- lulusan terbaik dan siapa pakaindi masa depan. Kita adalah Mitra dari nakes kemenkes untuk penyediaan tenaga kesehatan produknya dari kita”, kata Saiful.

Menurut Saiful Anwar, awalnya dulu Akbit Akper itu di provinsi l, tapi sudah hampir delapan tahun di Kementerian Pendidikan dan kebudayaan .

Untuk. Pengelolaan Perguruan Tinggi tidak hanya administrasi semata tapi juga ada fasilitas seperti ini sehingga teman- teman dosen bisa berdiskusi kelompok ilmiah dalam tahap nasional dan internasional.

Dengan adanya peresmian Aula hari ini memudahkan teman-teman dosen melakukan kegiatan ilmiah di. Kampus.

Saiful Anwar juga mengucapkan terimakasih kepada Dewan Pembina STIKes Senior Medan karena telah bersusah payah untuk membangun gedung ini, karena itu tidak mudah sebab kita baru dilanda covid tahun 2021 sampai 2022 kita mengalami kesulitan untuk mendapatkan mahasiswa baru.

Tetapi saya yakin dengan fasilitas dan luas tanah sudah dipenuhi oleh STIKes Senior sehingga semakin tinggi animo masyarakat menghantarkan anak-anaknya dan juga teman-teman yang sudah PNS dan bekerja si Rumah Sakit untuk meningkatkan keilmuan nya ke STIKES Senior, pinta Saiful.

Semoga dengan ada gedung ini semakin jaya semakin sukses dan semakin banyak kontribusi kepada masyarakat.

Demikian juga disampaikan wakil Bupati Toba, Toni Semanjutak, bahwa kehadirannya memenuhi undangan dari Dewan Pembina STIKes Senior untuk perasmian Aula Prof. Dr. Dj. Siahaan SH MH. Toni juga menyampaikan dengan adanya gedung yang mewah ini agar semakin. Meningkat keberadaan STIKes Senior. Ke depan.

Lebih lanjut Toni menyampaikan, Kabupaten Toba saat ini sedang membangun untuk daerah pariwisata, pembangunan tersebut tidak terlepas dari dukungan alm. Prof Dr DJ Siahaan dan ibu Manullang, kata Toni.

Toni berharap kedepannya ibu Manullang juga membangun hotel di Toba, karena ibu ini sangat gigih karena masih sanggup melintasi Medan Ke Balige, Medan ke Toba, jelas Toni.

Kombes Pol (purn) Dr Maruli Siahaan SH MH juga mengatakan bahwa pada hari ini keluarga besar Siahaan sangat bangga karena dapat meresmikan Aula Prof Dr DJ Siahaan dengan sukses di STIKes Senior Medan ini.

Kombes Pol ( purn) Dr Maruli Siahaan SH MH berharap dengan adanya gedung yang mewah ini dapat membawa STIKes Senior Medan untuk meningkatkan maju kedepan Ibu L br Manullang dan Keluarga tetap sehat selalu, kata Maruli.

Dalam kesempatan itu juga Ketua Aptiasi Sumut, Dr H Muhammad Isa yang juga Rektor Unpab mengaku tidak bisa tidak datang acara STIKes Senior ini padahal ada dua acara penting di kampus kami ( Unpab) , karena tidak banyak seperti ibu Manullang sosok seorang ibu yang sangat luar biasa kata M. Isa.

M. Isa mengatakan, ” Kami sangat bangga seperti ibu Manullang yang sosok seorang Ibu yang sangat peduli terhadap pendidikan yang mempunyai program yang terstruktur dan terarah , katanya.

Hal senada disampaikan Ketua Yayasan Universitas Sari Mutiara, Parlindungan Purba mengatakan, ibu L. br Manullang merupakan srikandi pejuang pendidikan, pariwisata, kesehatan dan juga pengusaha . Dengan demikian kami sangat bangga kepada Ruminta L br Manullang pada hari ini sangat cantik. Sekali, puji Parlindungan.

Demikian juga kepada keluarga dan seluruh pengurus Yayasan. Senior Pawer Medan, kami sangat bangga atas Peresmian Aula Prof Dr DJ. Siahan SH ada Morris dan Keristian Siahaan dan Ketua STIKes Herlina Simanjuntak dan kami banggakan sekjen HKBP beserta ibu, tutur Parlindungan.

Parlindungan juga mengatakan, acara pembukaan tadi sangat luar biasa yang khotbah dibawakan Sekjen HKBP itu merupakan berkomunikasi dengan Tuhan, katanya.

Lebih lanjut disampaikan, banyak hal yang sudah dijalankan ibu Manullang, kalau saya melihat ibu langsung mengingat ibu saya, karena ibu Manullang ini alumni terbaik dari Sari Mutiara, tutur Parlindungan.

Ketua ABPPTSI, Prof. Dr. Banding Nur Tanjung SE MM juga menyampaikan selamat atas peresmian Aula ini, aula STIKes Senior merupakan Aula terbaik, termegah dan terbesar di Sumatera Utara,

Bahdin juga menyampaikan, lebih berbahagia Prof Dr DJ Siahaan SH, karena beliau merupakan tokoh pejuang pendidikan yang terus berjuang baik lewat media maupun perjuangan secara langsung Prof Dr DJ Siahaan .terus maju.

Beliau dengan bangga berapa indah dan megah aula ini percis aula bintang lima, puji Bahdin.

Ini baru STIKes yang awalnya hanya sekolah kebidanan dan terus berkembang dan berkembang yang nantinya akan menjadi Universitas, kata Bahdin Lagi.

Jadi ibu Manullang merupakan seorang perempuan yang paling sukses. Kenapa waktu yang akan datang ini akan mewisuda 2000 lulusan.

Dengan demikian STIKes Senior semakin. Jaya dan sukses, dan terus berkembang yang merupakan cita cita bersama Prof Dr DJ Siahaan dan. ibu Manullang, kata Bahdin.

Akhir kata Bahdin menyampaikan, pergunakanlah gedung ini untuk pendidikan dan pengembangan Ilmu di. STIKes Senior dan terus Sukses, tutup Bahdin.

Pemborong pembangunan Aula STIKes Senior, ir. Romen Manalu menyampaikan bahwa Prof Dr DJ Siahaan sudah merupakan bagian keluarga bagi saya, kata Manalu. Karena sebelum meninggal Prof Dr DJ Siahaan sempat memanggil saya untuk berbicara dan setelah itu beliau meninggalkan kita semua, tutur Manalu.

Dengan demikian saya sebagai desainer dan mendekorasi pembangunan ini adalah bagian dari keluarga, sehingga dalam pembangunan ini kami berfikir untuk membuat yang terbaik, jadi kami bukan pemborong nya saja tapi kami mendesain bangunan ini aga bisa dilihat baik oleh banyak orang, dan bangunan ini kami bangu selama tujuh bulan enam belas hari, tuturnya.

Sebelumnya sambutan kepada seluruh undangan terhormat disampaikan Ketia Dewan Pembina Yayasan STIKes Senior Power Medan, Ruminta L br Manullang .

Manullang juga menyampaikan timbulnya komitmen pembangunan Aula ini diawali dengan pengalaman pelaksanaan wisuda tahun lalu yang dilaksanakan di ruang terbuka dgan adanya ketidak nyamanan pelaksanaan wisuda tersebut karena selain hanya menggunakan teratak disertai hujan rintik rintik saat itu, kata Manullang

Dengan demikian timbulnya komitmen untuk membangun Aula Prof Dr DJ Siahaan yang kita resmikan bersama pada hari ini, kata Ruminta.

Dalam kesempatan itu, Dewan Pembina Yayasan STIKes Senior Power Medan, Ruminta L br Manullang meenyampaikan terimakasih kepada pemborong dan desainer Aula ini, Ir Romen Manalu yang sudah bekerja keras untuk membangun Aula ini dengan baik.

” Kami berdoa agar bapak Ir Romen Manalu tetap sehat dan terus sukses di Berkati Tuhan, ” Kata Ruminta L br Manullang.

Hadir pada Acara Peresmian Aula Prof Dr DJ Siahaan ini antara lain : Ketua LL DIkti wilayah I Saiful Anwar Matondang MA Ph. D, Wakil bupati Toba Toni Simanjuntak, Ketua Aptiasi Sumut Dr H H Muhammad Isa , Ketua ABPPTSI Prof. Dr. Banding Nur Tanjung SE MM , Tokoh masyarakat sumut Dr Maruli Siahaan SH MH, Partogam Manullang Sumut, Rektor nomensen Ricat Napitupulu , Pemborong pembangunannya STIKes senior, Romen Manalu serta para undangan lainnya. (Erich S)