Melalui Safari Magrib, Bupati Ingin Pastikan Standar Kenyamanan Mesjid

411

ACEH TAMIANG ketikberita.com | Bupati Aceh Tamiang, Mursil, SH, M.Kn, kembali memimpin gelaran Safari Maghrib, Rabu (23/3/22) malam tadi, Mesjid Jami’al Muslim, Dusun Adil, Kampung Suka Rakyat, Rantau, menjadi titik kunjungan Bupati bersama Wabup, Tengku Insyafuddin, Sekda, Asra, dan seluruh Kepala/perwakilan SKPK.

Bupati Mursil yang membuka dialog usai solat Maghrib berjamaah menjawab beberapa permintaan warga dengan lugas. Permintaan terkait bantuan untuk pembelian pendingin ruangan (AC) misalnya, Bupati menjawab kepada BKM dan warga untuk menaikkan terlebih dahulu daya listrik mesjid yang dapat menampung sekitar 200 jamaah tersebut.

“Naikkan dahulu dayanya ya, nanti kita pikirkan dari mana pendingin ruangannya. Kalau dayanya kurang, sudah kita pasang, tapi tidak bisa digunakan,” demikian jawaban Bupati.

Menjawab pertanyaan terkait bantuan pembangunan mesjid, Bupati Mursil menyebutkan, Pemkab sejauh ini telah banyak membantu pembangunan mesjid beserta sarana dan prasarananya. Mursil kemudian menjelaskan, bantuan pembangunan mesjid yang disalurkan berasal dari beberapa pos anggaran, baik Baitul Mal, Dinas Syariat Islam, serta mekanisme pembinaan lingkungan yang menggunakan dana tanggung jawab sosial perusahaan (CSR).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Mursil bersama Wabup Insyafuddin menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan dan dukungan warga dalam masa kepemimpinannya. Disebutkan, selama empat tahun lebih memimpin, ia mengakui masih banyak tugas yang belum bisa diselesaikan. Karenanya, Bupati Mursil dan Wabup Insyafuddin berharap, siapa pun yang menjadi Penjabat Bupati dan Bupati defenitif ke depan dapat meneruskan program-program kerja yang masih belum tuntas tersebut.

Usai berdialog, Bupati Mursil kemudian dijamu makan malam bersama warga setempat. Bupati dan rombongan turut mengikuti peringatan Isra’ Mi’raj yang digelar bertepatan dengan program Safari Maghrib.

Safari Maghrib dan Safari Subuh adalah program yang digagas oleh Bupati Mursil bersama Wabup Insyafuddin. Dalam pelaksanannya, selain mengajak warga yang dikunjungi untuk memakmurkan mesjid, Bupati juga memanfaatnya menjadi ajang silaturahmi dan dialog bersama warga setempat. (ABS)

Artikulli paraprakHewan Ternak Sapi dan Kambing Berkeliaran Bebas Di Pekarangan Perkantoran Pemda Aceh Singkil
Artikulli tjetërMusrenbang RKPD Palas tahun 2023 Berjalan Lancar