Babinsa Koramil 07/Kejuruan Muda Rutin Hadiri Acara Keagamaan

360

ACEH TAMIANG ketikberita.com | Babinsa Koramil 07/Kejuruan Muda jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang Serma Junaidi rutin hadiri acara keagaman yang ada di Desa Binaan bersama MPU dan perangkat Desa sekecamtan Kejuruan Muda bertempat di aula kantor camat Kejuruan Muda Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis (10/03/2022).

Kegiatan keagamaan biasanya sering dilakukan di beberapa Desa, kegiatan keagamaan harus terus dikembangkan dan dijalankan dengan rutin sebagai pengingat bagi masyarakat yang ada di sekitarnya. Selain penting bagi pengingat untuk menjaga perilaku serta moral masyarakat, kegiatan keagamaan juga penting untuk menjaga tali silaturahim antar masyarakat.

Komandan Koramil 07/Kejuruan Muda Kapten Inf Nunu Rukmana melalui Babinsanya Serma Junaidi mengatakan ”Kegiatan pengajian (Keagamaan) seperti ini merupakan kegiatan yang sangat positif untuk menambah keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT. Dengan kehadiran kita semua dalam kegiatan keagamaan tersebut guna menjalin kemitraan dan menyambung tali silaturahmi dengan tokoh agama atau ulama beserta tokoh masyarakat,” ujarnya.

Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat sangat dibutuhkan sebagai mitra dan sahabat masyarakat. Tentunya, dengan kehadiran kami Babinsa dapat menciptakan rasa aman dan nyaman sekaligus untuk menjalin silaturahmi tetap berjalan dengan baik di Desa Binaan,” pungkasnya. (ABS)