Wabup Insyafuddin Hadiri Pembukaan Turnamen Tenis Piala Dandim

424

ACEH TAMIANG ketikberita.com | Wakil Bupati Aceh Tamiang, T. Insyafuddin, ST, menghadiri pembukaan Turnamen Tenis Piala Dandim 2022. Turnamen terbuka ini digelar dalam rangka HUT ke-4 Kodim 0117/Aceh Tamiang, Sabtu (26/02/22), bertempat di stadion Tenis PT. Pertamina Hulu Rokan Field Rantau.

Dandim 0117/Aceh Tamiang, Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi, yang memimpin upacara pembukaan dalam sambutannya mengucapkan syukur atas terselenggaranya kejuaraan tenis ini.

“Terselenggaranya turnamen tenis ini merupakan salah satu bentuk rasa syukur atas kebersamaan kita guna menjaga, serta mempererat tali silaturahmi, keakraban, dan persaudaraan tetap terjalin dengan baik tanpa mengesampingkan semangat berkompetisi,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim sangat mengapresiasi seluruh peserta dan panitia atas dedikasi dan upayanya sehingga kegiatan ini dapat terselenggara. Letkol Alfian berharap, turnamen ini dapat berjalan dengan baik dan lancar serta tetap mematuhi aturan-aturan yang tertuang dalam petunjuk teknis pertandingan.

Dandim Alfian juga turut berterima kasih kepada seluruh sponsor yang membantu menyukseskan gelaran turnamen tenis tahun ini.

“Dan ucapan terimakasih juga kepada para sponsor yang telah berpartisipasi hingga Turnamen Piala Dandim tahun 2022 dapat dilaksanakan sesuai dengan yang kita rencanakan,” pungkasnya.

Kepada para peserta dan panitia, Dandim Alfian meminta agar semua rangkaian kegiatan tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran pagebluk Covid-19.

Usai upacara pembukaan, acara dilanjutkan dengan servis pertama yang dilakukan oleh Wakil Bupati Aceh Tamiang, Kasrem 011/LW, Dandim 0117/ Aceh Tamiang, serta Wakil Ketua DPRK, yang menandakan turnamen tenis resmi digelar.

Hadir dalam pembukaan tadi pagi di antaranya, Kasrem 011/LW Letkol Inf. M. Ridha Has, Wakil Ketua DPRK, Fadlon, Field Manager PT. Pertamina Hulu Rokan Rantau diwakili Ka. IT Ilham beserta tim manajemen, para perwakilan unsur Forkopimda, Kadisparpora, Muslizar, para Perwira Staf serta Danramil jajaran Kodim 0117/Atam, Ketua Pelti, perwakilan PT. Socfindo, Perwakilan Kanca Bank Aceh Kuala Simpang dan para peserta. (ABS)

Artikulli paraprakBuka Mubes Pematang, Bupati Mursil Harapkan Lahir Pemimpin Amanah
Artikulli tjetërNaikkan Kelas UMKM, Bobby Nasution Dorong Penggunaan Kartu Kredit Pemerintah