Rekomendasi Destinasi Wisata Desaru Johor Malaysia Lewat Pelabuhan Tanjung Belungkor Lebih Cepat

523
Photo : Sambutan dari Mr.(Col) Mohd Jamal Salleh, CEO Southern Reef di Pelabuhan Tanjung Pengelih, Johor, Malaysia (29/03/24).

TANJUNG BELUNGKOR (Johor) Ketikberita.com | Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) Kepri, Travel Agent dan Media Online Batam berkunjung ke Johor, Malaysia. Titik kumpul Pelabuhan Ferry Internasional menuju Pelabuhan Tanjung Belungkor dengan jarak tempuh 1 (satu) jam saja.

Dalam rangka meningkatkan Hubungan Bilateral (Indonesia-Malaysia) dibidang sektor Pariwisata, para Media dan pelancong dari Batam berkunjung ke Negara Tetangga melalui salah satu Destinasi Wisata Desaru Johor, Malaysia.

Dalam sambutannya (Col) Mohd. Jamal Saleh, CEO Southern Reef, dan merangkap Presiden Pelancongan Desaru Raya. Di Bulan April Terminal Ferry Tanjung Belungkor akan di Operasikan kembali dengan Pelayaran perdana dari Batam, ungkapnya, Jum’at (29/03/24).

Fasilitas yang ada di kawasan wisata Desaru seperti Resort, lapangan Golf, Desaru Fruit farm, agro wisata. Menjadikan destinasi tersebut menjadi pilihan bagi Wisatawan Lokal dan Mancanegara.

Dengan dibukanya kembali Pelayaran Ferry (Batam-Tanjung Belungkor) ini akan meningkatkan sektor pariwisata di kawasan tersebut.

Desaru terletak di ujung Selatan Malaysia. Desaru coast menjadi salah satu tempat Destinasi jika ingin berlibur ke Malaysia. Penginapan yang mewah yang mengusung konsep one stop entertainmen ini menawarkan aktivitas menarik mulai dari berenang di Waterpark, menyusuri hutan mangrove, maupun belanja brand-brand mewah.

Untuk warga Batam yang ingin berlibur ke Desaru akan mendapatkan discount atau promo khusus dengan melihatkan Identitasnya, ungkap Jamal. (r/Wati Sgn)

Artikulli paraprakGelar Buka Puasa Bersama Dengan Wartawan, Kepala BNN Kota Tebing Tinggi Ucapkan Terimakasih dan Salam Perpisahan Pindah Tugas
Artikulli tjetërBuka Puasa Bersama DPD Partai Gerindra Sumut, Bobby Nasution Apresiasi Partai Gerindra Edukasi Masyarakat di Pemilu 2024