Pantau Harga Sembako, Babinsa Darul Aman Sambangi Pasar Tradisional

395

ACEH TIMUR Ketikberita.com | Serka Ahmad Yusuf Rambe Babinsa Koramil 06/Darul Aman Kodim 0104/Aceh Timur melakukan pemantauan harga Sembako dengan menyambangi pasar tradisional di Desa Peukan Idi Cut, Kecamatan Darul Aman, Kabupaten Aceh Timur, Kamis (9/12/2021).

Dalam kegiatan pengecekan ini Babinsa langsung terjun kelapangan sebagai langkah untuk mengetahui stabilitas harga dan keterersedianya kebutuhan sembako masyarakat khususnya diwilayah Kecamatan Darul Aman.

Disela-sela kegiatannya Serka Ahmad Yusuf Rambe menyampaikan pengecekan harga Sembako ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Babinsa 06/Dam dalam rangka mengantisipasi terjadinya lonjakan harga bahan pokok yang dibutuhkan oleh masyarakat di pasar tradisional.

“Seperti harga bawang merah Rp. 30 ribu per kilogram, bawang putih Rp. 30 ribu per kilogram, kacang tanah Rp. 28 ribu per kilogram, biji pala Rp. 62 ribu per kilogram, kentang Rp.10 ribu per kilogram, beras Rp.10 ribu per kilogram, minyak goreng Rp16 ribu per liter, susu kental manis merek bendera Rp.10 ribu, garam Rp. 7 ribu per kilogram dan telur Rp. 39 per papan isi 30 butir,” ujar Babinsa.

Dari hasil pantauan Babinsa, secara keseluruhan harga Sembako di pasar tradisional Darul Aman masih relatif stabil, “Sudah kita lakukan pemantauan hingga saat ini belum ada kenaikan dan masih setabil,” jelasnya. (AA)