Kapolsek Simpang Keuramat Serahkan Bantuan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

351

LHOKSEUMAWE (Aceh) Ketikberita.com | Kapolsek Simpang Keuramat, Ipda Gunawan Adi S menyerahkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Gampong Paya Leupah, Simpang Keuramat, Aceh Utara wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Rabu (15/6/2022).

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto, SIK, MH melalui Kapolsek Simpang Keuramat, Ipda Gunawan Adi S mengatakan, bantuan tersebut diserahkan kepada Bek Rohani (60).

“Nek Rohani ini selain tergolong warga kurang mampu juga tidak dapat melihat sejak lahir,” ujarnya.

Bantuan ini, lanjut Kapolsek, merupakan wujud kepedulian Polri, khususnya Polres Lhokseumawe kepada masyarakat yang sedang membutuhkan. Diharapkan, dapat meringankan beban ekonomi Nek Rohani.

Selain Kapolsek, dalam kegiatan tersebut juga turut serta Bhabinkamtibmas dan sejumlah personel Polsek Simpang Keuramat. (AA)

Artikulli paraprakSD Negeri Tulaan Kekurangan Mobiler Meja dan Kursi
Artikulli tjetërKakorlantas Himbau Berkendara Tak Pakai Sandal Jepit: Proteksi Diri Cegah Fatalitas Kecelakaan