ASAHAN (Sumut) ketikberita.com | Dalam rangka mendukung Visi misi Asahan yang relijius, melalui program Imtaq (iman & taqwa) pemerintah Desa Loburapa menyelenggarakan kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) dan Festival Nasyid tingkat Desa tahun 2023, bertempat di halaman masjid Nurul Falah , Dusun 5 Desa Loburapa Kecamatan Aek Songsongan, Kabupaten Asahan, Selasa (17/1/2023).
Kepala Desa loburappa Toyib, dalam kata sambutannya diawal acara, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan momentum meningkatkan iman dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, sekaligus menggali potensi generasi muda untuk faham dan cinta Al-Qur’an.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, dan harapan lainnya, sejatinya akan lahir bibit-bibit baru dalam melakukan Syi’ar agama Islam dan kemahiran baca tulis Al-Qur’an, yang nantinya akan mewakili Desa loburappa untuk bertanding pada pelaksanaan MTQ dan Festival Nasyid tingkat Kecamatan maupun Kabupaten,” terangnya.
Dia berpesan kepada semua peserta agar berjuang sekuat tenaga dan mengerahkan potensi yang ada dalam diri masing-masing untuk mengikuti Festival ini.
Masih kata Toyib, “Jenis perlombaan yang akan dilaksanakan pada kegiatan MTQ dan Festival Nasyid tingkat Desa Loburapa saat ini, diantaranya hafalan ayat pendek tingkat anak-anak putra / putri. Tartil tingkat anak-anak putra / putri. Mujawad / Tilawah tingkat anak -anak putra / putri. Mujawad / Tilawah tingkat remaja putra / putri dan Mujawad / Tilawah tingkat Dewasa putra / putri, yang diikuti oleh 203 peserta, “Paparnya.
Tampak hadir pada acara tersebut, Camat Kecamatan Aek Songsongan, Perangkat Desa, BPD Desa beserta anggota, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan undangan dari lapisan masyarakat Desa Loburapa. (KBM)