Pemkab Nias Barat Mengirimkan Dua Pelajar Ikuti Pendidikan Di Poltekpar

366

NIAS BARAT (Sumut) ketikberita.com | Pemerintah Kabupaten Nias Barat melalui Disparbudpora mengirimkan 2 (dua) orang pelajar untuk mengikuti pendidikan di Poltekpar melalui bantuan biaya pendidikan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Dilansir dari halaman Facebook Dinas Pariwisata, Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Nias Barat (29/07), adapun Dua orang pelajar dari Nias Barat mendapatkan bantuan biaya pendidikan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia untuk mengikuti pendidikan di Politeknik Pariwisata Medan yang telah lulus ujian seleksi atas nama Indah Kurnia Fitri Marulafau dan Kurnia Darmawati Halawa.

Pemerintah Kabupaten Nias Barat dalam hal ini juga berterima kasih kepada Menparekraf RI, Bapak Sandiaga Uno dan Rektor Poltekpar Medan yang telah memberikan kemudahan kepada peserta beasiswa asal Nias Barat untuk melanjutkan pendidikan di Poltekpar Medan.

Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Nias Barat, Ibu April Imelda Juita Hia, S.Pd.,M.Si memberikan penguatan dan motivasi kepada peserta beasiswa agar bersungguh-sungguh memanfaatkan kesempatan beasiswa, mengikuti perkuliahan dengan baik dan berusaha menjadi teladan bagi anak-anak muda lainnya.

“Kami menghimbau agar setiap orang tua dapat memberikan semangat dan dorongan kepada anak-anaknya untuk mengejar pendidikannya apalagi saat ini tersedia peluang-peluang beasiswa. Kami percaya dengan adanya peluang beasiswa seperti ini dapat membantu meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Nias Barat”, Tuturnya. (Wardiy)

Artikulli paraprakKanwil DJP Sumut I Optimis Capai Target Baru Penerimaan Pajak Rp 23,84 Triliun 
Artikulli tjetërUsulan Penempatan 202 Orang Guru P3K, Bupati Nias Barat Tegaskan Tidak Pungut Biaya