{"id":141075,"date":"2023-07-07T13:21:31","date_gmt":"2023-07-07T06:21:31","guid":{"rendered":"https:\/\/ketikberita.com\/?p=141075"},"modified":"2023-07-07T16:47:06","modified_gmt":"2023-07-07T09:47:06","slug":"ketika-rakyat-lebih-utama-dibanding-nyawa-detik-detik-satgas-yonif-725-woroagi-selamatkan-pelajar-terbawa-arus-banjir","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/ketikberita.com\/ketika-rakyat-lebih-utama-dibanding-nyawa-detik-detik-satgas-yonif-725-woroagi-selamatkan-pelajar-terbawa-arus-banjir\/","title":{"rendered":"Ketika Rakyat Lebih Utama Dibanding Nyawa, Detik-detik Satgas Yonif 725\/Woroagi Selamatkan Pelajar Terbawa Arus Banjir"},"content":{"rendered":"

BOVEN DIGOEL (Papua Selatan) ketikberita.com |<\/strong> Aksi heroik Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725\/Woroagi Pos 1\/D Simpang PNG yang berada di bawah naungan Kolakops Korem 174\/ATW menolong seorang pelajar terbawa arus banjir di KM 258 Kampung Muting 2, Distrik Ulilin, Kab. Merauke, Papua Selatan. Kamis, (6\/7\/2023).<\/p>\n

Letda Inf Sudirman Danpos 1\/D Simpang PNG Satgas Yonif 725\/Wrg menjelaskan kejadian tersebut berawal dari sebuah laporan masyarakat saat anggota akan melaksanakan monitoring Banjir di Jalan KM 258, Jl. Trans Boven Digoel – Merauke.<\/p>\n

“Awalnya kami mendapat laporan dari masyarakat atas nama Bpk. Samuel Abarua bahwasanya ada kecelakaan (tunggal) hingga terbawa arus banjir, dengan sigap kemudian kami langsung menuju TKP”, ungkap Sudirman.<\/p>\n

“Pada saat tiba di TKP, memang betul ada seorang warga yang terbawa arus, dengan sigap kemudian 3 orang anggota kami langsung berusaha untuk mengevakuasi dan menolong korban, Alhamdulillah bisa terselamatkan”, lanjutnya.<\/p>\n

Korban bernama Wilda status pelajar yang masih duduk di kelas 3 SMP Asikie. Korban saat itu hendak kembali dari melaksanakan libur di rumah pamannya yang berada di Kampung Muting 2 menuju kembali ke Asikie Kab. Boven Digoel.<\/p>\n

Tempat terpisah, Komandan Satgas (Dansatgas) Yonif 725\/Wrg Letkol Inf Syafruddin Mutasidasi, S.E., mengapresiasi tindakan yang dilakukan oleh anggotanya.<\/p>\n

“TNI, khususnya Satgas Yonif 725\/Wrg hadir di sini tak hanya menjalankan tugas sebagai pengamanan perbatasan, namun di sini juga kita hadir untuk rakyat. Dimanapun dan kapanpun dibutuhkan, kami akan selalu siap”, imbuhnya.<\/p>\n

Atas aksi heroik yang dilakukan Satgas Yonif 725\/Wrg tersebut, Bpk. Samuel Abarua menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya.<\/p>\n

“Kali Nopa ini (tepatnya KM 258 Jl. Trans Boven Digoel – Merauke), sebelumnya tidak pernah banjir seperti ini, baru kali ini, namun kami juga, masyarakat, sangat berterimakasih kepada Bapak-bapak TNI Pos Simpang PNG yang telah membantu warga melintasi arus air yang melewati badan jalan dan juga telah menyelamatkan warga yang terbawa arus banjir”, ungkap Samuel. (red)<\/p>\n","protected":false},"excerpt":{"rendered":"

BOVEN DIGOEL (Papua Selatan) ketikberita.com | Aksi heroik Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725\/Woroagi Pos 1\/D Simpang PNG yang berada di bawah naungan Kolakops Korem 174\/ATW menolong seorang pelajar terbawa arus banjir di KM 258 Kampung Muting 2, Distrik Ulilin, Kab. Merauke, Papua Selatan. Kamis, (6\/7\/2023). Letda Inf Sudirman Danpos 1\/D Simpang PNG Satgas Yonif 725\/Wrg […]<\/p>\n","protected":false},"author":2,"featured_media":141076,"comment_status":"open","ping_status":"open","sticky":false,"template":"","format":"standard","meta":[],"categories":[59],"tags":[],"_links":{"self":[{"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/141075"}],"collection":[{"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/posts"}],"about":[{"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/types\/post"}],"author":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/users\/2"}],"replies":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/comments?post=141075"}],"version-history":[{"count":1,"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/141075\/revisions"}],"predecessor-version":[{"id":141077,"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/141075\/revisions\/141077"}],"wp:featuredmedia":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/media\/141076"}],"wp:attachment":[{"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/media?parent=141075"}],"wp:term":[{"taxonomy":"category","embeddable":true,"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/categories?post=141075"},{"taxonomy":"post_tag","embeddable":true,"href":"https:\/\/ketikberita.com\/wp-json\/wp\/v2\/tags?post=141075"}],"curies":[{"name":"wp","href":"https:\/\/api.w.org\/{rel}","templated":true}]}}