GUNUNGSITOLI (Sumut) ketikberita.com | Wali Kota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, S.E., M.Si resmi membuka Pekan Olimpiade Matematika, IPA, IPS dan Bahasa Inggris Tahun 2025, bertempat di UPTD SMP Negeri 1 Gunungsitoli, Kamis (15/05/2025).
Dalam sambutannya, Wali Kota berharap bahwa anak-anak sekolah di Kota Gunungsitoli saat ini telah berada pada situasi tingkat kepercayaan diri yang baik, termasuk memiliki semangat kompetisi yang tinggi di bidang akademik sehingga berani menunjukkan persaingan antar sesama murid antar sekolah, mulai dengan bertemu sesama murid pada jenjang yang sama dari sekolah yang berbeda-beda di Kota Gunungsitoli, hingga pengalaman mengerjakan soal-soal berskala Olimpiade.
“Bagi anak-anak kami peserta Olimpiade yang cukup luar biasa pada hari ini, ingat kegiatan ini bukan mencari siapa yang jago, tetapi ini adalah wadah untuk meningkatkan mutu proses pembelajaran kalian agar memiliki pengalaman, kemampuan berpikir logis, sistematis, analitis, kritis dan kreatif. Juara ataupun tidak, anak-anak kami adalah harapan utama Kota Gunungsitoli untuk hari esok dan Gunungsitoli di 347 tahun yang akan datang,” pesan Wali Kota
Sebagai informasi, Pekan Olimpiade dilaksanakan selama 2 (dua) hari. Peserta Pekan Olimpiade sebanyak 1000 murid terdiri dari 500 murid jenjang SD dan 500 murid jenjang SMP yang ada di Kota Gunungsitoli. Turut hadir Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Gunungsitoli, Kepala UPTD SMP Negeri 1 Gunungsitoli dan Bapak/Ibu Proktor, Teknisi dan Pengawas Ujian. (Wardiy)