Satgas Pam KTT G20 Gelar Rakor Penyempurnaan Tugas Pengamanan

284

BADUNG (Bali) ketikberita.com | Sempurnakan pengamanan pelaksanaan Presidensi KTT G20, Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) yang diikuti para Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) dan Dansubsatgas Pengamanan KTT G20 yang dilaksanakan di Comand Center Pangamanan KTT G20, ITDC, Nusa Dua, Kabupaten Badung, pada Sabtu (12/11/2022).

Tampak hadir dalam pelaksanaan Rakor Pengamanan KTT G20 diantaranya Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M., selaku Dansatgas Pamwil VVIP dan Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Sachono, S.H., M.Si., selaku Dansatgas Evakuasi bersama Dansatgas Passus, Dansatgas Pam Laut dan Dansatgas Pam Udara serta para Dansubsatgas Pengamanan Presidensi KTT G20 lainnya.

Tujuan digelarnya Rakor ini adalah untuk lebih memaksimalkan dan menyempurnakan semua kesiapan pengamanan, sehingga betul-betul terlaksana sesuai Protap yang berlaku. TNI dalam hal ini menginginkan Indonesia menjadi tuan rumah yang baik dan sekaligus tidak mengganggu kenyamanan para peserta KTT G20.

Menurut Panglima TNI saat diwawancarai oleh salah satu stasiun televisi menyampaikan bahwa semua personel dan Alutsista TNI sudah tergelar sejak tanggal 7 Nopember lalu dan kegiatan ini merupakan penyempurnaan pengamanan yang sudah tergelar serta penghalusan pemahaman dari tiap-tiap personel pengamanan yang terlibat.

Selanjutnya, untuk Pasukan Khusus yang terlibat sekitar 280 personel yang terdiri dari Satgas Pasukan Khusus dari Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara yang ditempatkan baik secara statis maupun mobile.

Dengan kinerja para prajurit yang sudah ditunjukkan selama kesiapan pengamanan KTT G20. “Saya ucapkan terimakasih yang tidak terhingga kepada para Prajurit Satgas Pengamanan KKT G20 yang sudah bekerja keras mempersiapkan semua ini,” tutup Panglima TNI. (red/Udy)

Artikulli paraprakMari Menyambut Hari Deepavali Dengan Rasa Syukur
Artikulli tjetër37 Tahun Merasakan Banjir, Kini Desa Sugiarjo Dengan Adanya Parit Aman Dari Banjir