Sat Lantas Polres Lhokseumawe Beri Materi Kepada Siswa SPN Polda Aceh

373

LHOKSEUMAWE (Aceh) ketikberita.com | Personel Sat Lantas Polres Lhokseumawe memberikan materi kepada Siswa Seba Polri SPN Polda Aceh tentang tatacara pengaturan lalu lintas, Senin (6/6/2022).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, SIK, MH melalui Kasat Lantas, AKP Vifa Febriana Sari, SH, SIK, MH mengatakan, para siswa ini diajarkan bagaimana mengatur lalu lintas dalam rangka mencegah kemacetan.

“Siswa ini juga dilatih cara melakukan penindakan terhadap masyarakat yang melakukan kesalahan dalam berkendara,” ujarnya.

Lanjut Kasat, dengan kegiatan pelatihan ini bertujuan agar siswa tersebut mengerti dan memahami tugas-tugas di lapangan dan tahu aturan yang benar dalam melaksanakan tugasnya nanti serta mampu bertugas secara profesional.

“Saya berharap, ketika anggota terjun ke lapangan sudah siap dan profesional dalam menjalankan tugasnya, sehingga dapat melayani masyarakat dengan baik,” pungkasnya. (AA)

Artikulli paraprakTim URC Siagam Polres Lhokseumawe Amankan Terduga Pemukulan dari Amukan Massa
Artikulli tjetërKapolres Lhokseumawe Beri Hadiah Kepada Anggota Berulang Tahun