LAN RI Lakukan Penandatanganan Nota Kesepakatan Dengan Pemkab Nias Utara

375

NIAS UTARA (Sumut) ketikberita.com | Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI melakukan penandatanganan Nota Kesepakatan Dengan Pemerintah Kabupaten Nias Utara di Aula Prof. Agus Dwiyanto, Kantor LAN RI Jakarta Pada Hari Rabu (02 Maret 2022).

Kutip dari Kominfo Nias Utara memaparkan bahwa Ketua LAN DR. Adi Suryanto, Msi dalam sambutannya menyampaikan dengan nota kesepakatan ini akan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat kepada Semua pihak. LAN akan membantu Pemerintah Kabupaten Nias Utara untuk memperkuat Kelembagaan serta memperkuat Aparatur di Kabupaten Nias Utara. LAN akan terus memberikan kontribusi agar kapasitas SDM Aparatur kita siapkan dengan baik.

Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu, S.Pd pada sambutannya menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya penandatanganan nota kesepakatan ini. Kerjasama ini begitu penting untuk peningkatan kinerja Aparatur.

Pemerintah Kabupaten Nias Utara akan segera melakukan langkah langkah strategis untuk meningkatkan kapasitas melalui pengembangan manajemen kelembagaan dan SDM. Dalam rangka melakukan pembenahan untuk mewujudkan Clean Goverment dan Good Goverment.
Penandatanganan ini juga dihadiri oleh Kepala Bappeda Kabupaten Nias Utara. (Wardiy)

Artikulli paraprakDinas Perkim Kabupaten Tangerang Bangun 71 Rumah Layak Huni Di Ketapang Mauk
Artikulli tjetërKapolres Sergai : Laporan Syamsul Batubara Masalah Ini Menjadi Atensi Bagi Saya