MEDAN ketikberita.com | Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kota Medan, menyerahkan laporan hasil Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) bakal calon legislatif (Bacaleg) serta Lembaga Saksi Partai (LSP) Pemilu 2024 ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Sumatera Utara.
Laporan hasil UKK Bacaleg dan LSP Pemilu 2024, diserahkan langsung oleh Ketua DPC PKB Kota Medan, Hamdan Simbolon SH, serta Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB Kota Medan, Ridwan Asnawi ST, kepada Ketua DPW PKB Sumut H.M Ja’far Sukhairi Nasution yang diwakili Wakil Ketua DPW PKB Sumut, Jabidi Ritonga SE, Sabtu (15/4/2023), di Kantor DPW PKB Sumut, Jalan Walikota Medan.
Wakil Ketua DPW PKB Sumut Drs Syaiful Safri MM, kepada wartawan memberi apresiasi atas kesiapan DPC PKB Kota Medan dalam menghadapi Pemilu 2024, dengan telah melakukan UKK pada bacalegnya serta telah mempersiapkan Lembaga Saksi Partai (LSP).
“Apa yang dilakukan DPC PKB Kota Medan patut diapresiasi dan perlu dijadikan contoh sebagai administrasi yang baik bagi DPC PKB dan dapat menjadi contoh bagi DPC PKB Kabupaten dan Kota lainnya di Sumut,” kata Syaiful Safri.
Lebih lanjut dikatakannya, untuk bisa menang dan meraih kursi legislatif secara maksimal di Pemilu 2024, PKB di semua tingkatan harus mempersiapkan bacaleg agar faham aturan main dalam pemilu, siap tarung dan berjuang meraih dukungan suara masyarakat, karena PKB akan membawa perubahan untuk kesejahteraan masyarakat.
Penyelenggaraan UKK Bacaleg bagi PKB merupakan kebijakan Partai dan salah satu instrumen yang dilakukan PKB untuk melihat kelayakan dan kepatutan bacaleg sesuai Surat DPP PKB Nomor 16648 tahun 2023.
Juga dijelaskan Kadis Pendidikan Sumut priode 2010 – 2014 ini, agar PKB tidak dicurangi, atau suara hilang, maka keberadaan saksi partai sangat penting untuk mengawal suara sejak di TPS, PPK hingga di KPU kabupaten/kota, sehingga setiap DPC PKB perlu membentuk Lembaga yang menangani saksi, termasuk DPC PKB Kota Medan telah siap untuk itu dengan telah dibentuknya LSP.
Sementara, Ketua DPC PKB Kota Medan Hamdan Simbolon, SH didampingi Ketua LPP PKB Kota Medan Ridwan Asnawi, mengatakan, UKK pada bacaleg PKB Kota Medan mereka adakan selama tiga hari pada tanggal 12 – 14 Maret 2023 lalu di Kantor DPC PKB Kota Medan, di Jalan Denai Medan.
Pelaksanaan UKK ini, sebut Hamdan, menindaklanjuti Surat Tugas dari DPP PKB Nomor 16648/DPP/01/I/2023 tentang Pelaksanaan Uji Kelayakan dan Kepatutan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) PKB Pemilu 2024.
Dijelaskannya, dari 93 orang yang mendaftar sebagai bacaleg PKB Kota Medan, 64 bacaleg terdiri dari 21 bacaleg perempuan dan 43 bacaleg laki-laki, mengikuti UKK untuk 5 daerah pemilihan (dapil) Kota Medan.
Sedangkan penguji/asesor pada UKK itu, DPC PKB Medan menghadirkan 6 orang penguji dari berbagai latar belakang pendidikan dan profesi, yang mewakili ulama, H Sutan Syahrir MA, pengurus DPW, Syahrianto SH, dari Advokat, Dr Ikhwanul Simatupang M.Hum, dan konsultan politik Bagus Joko Triono SE.
“Hari ini kami dari DPC PKB Kota Medan menyerahkan laporan hasil pelaksanaan UKK bacaleg yang sudah dilaksanakan, serta melaporkan LSP Pemilu 2024 yang telah dibentuk ke DPW PKB Sumut, sebagai bukti keseriusan dan kesiapan DPC PKB Kota Medan menghadapi pesta demokrasi 2024. Dan untuk Pemilu 2024, PKB Kota Medan memiliki target bisa meraih 6 kursi di DPRD Kota Medan,” tegas Hamdan Simbolon. (red)