Kegiatan Operasi Patuh Toba 2022 Tingkatkan Masyarakat untuk Tertib Berlalu Lintas Di Jalan

530

MEDAN ketikberita.com | Guna menunjang kegiatan operasional di lapangan dalam rangka pelaksanaan operasi Patuh Toba 2022, personil gabungan yang tergabung dalam operasi Patuh Toba terdiri dari personil Dit Lantas, Dit Intelkam, Dit Reskrimum, Bid Dokkes dan Bid Humas melaksanakan Tupoksi apel pagi guna mendengarkan arahan, masukan dari pimpinan, bertempat di lapangan K.S Tubun.

Apel pasukan Operasi patuh Toba di pimpinan oleh Kabag Bin Opsnal Dit Lantas AKBP Edi Bona Sinaga S.H., selaku Kaminopsda yang juga di hadiri para kasubdit – Kasatgas di jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Sumut.

Dalam arahannya Kabag Binopsnal mengajak kepada personil yang terlibat dalam operasi Patuh Toba 2022 untuk melaksanakan kegiatan dengan penuh rasa tanggungjawab, dapat menerapkan perintah pimpinan untuk membantu meningkatkan kesadaran, kepatuhan Masyarakat di bidang keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas di jalan raya.

Kegiatan apel di lanjutkan dengan pemeriksaan uniform dan jati diri personil, mulai dari kelengkapan diri, penampilan per orangan dan ranmor pendukung yang di lakukan oleh kasubdit Gakkum – Kasatgas 4 Dit Lantas AKBP Alimuddin Sinurat S.H., dan Kompol Robihatun selaku kasi laka – kasubsatgas Daktib dan personil Provos. (zal)

Artikulli paraprakAkibat PETI di Madina, Ribuan Hektar Lahan Rusak
Artikulli tjetërKunjungi Koramil 01/Kuala Simpang, Dandim Sebut Babinsa Ujung Tombak Kodim