Jelang Ramadhan, Pemuda – Pemudi Tiga Kampung Gelar Pawai Obor Berjalan Kaki

364

ACEH SINGKIL ketikberita.com | Perkumpulan pemuda pemudi tiga Kampung (Tikam) yaitu Desa Pemuka, Suka Damai, dan Gosong Telaga Barat laksanakan kegiatan pawai obor dengan berjalan kaki Kamis malam (30/3/2022).

Dalam amatan awak media, terlihat para pemuda berjalan kaki membawa obor yang terbuat dari bambu, sambil mengucapkan kalimat laila ha illallah dengan penuh semangat.

kegiatan pawai tersebut titik kumpul dimulai dari desa Pemuka dan berakhir di di Desa Gosong Telaga Barat. Setelah itu, diadakan zikir bersama

Irfan Syahputra Limbong, ketua pemuda terpilih ditahun ini yang juga turut bergabung meramaikan dalam kegiatan tersebut, mengatakan kegiatan pawai obor ini baru pertama kalinya diadakan oleh pemuda pemudi tiga kampung. Yang bertujuan menyambut datangnya bulan suci ramadhan tahun 2022 ini. mudah – mudahan kegiatan ini berlanjut pada tahun berikutnya ucapnya. (R84)

Artikulli paraprakPolda Sumut Pulangkan PMI ke Daerah Masing – masing
Artikulli tjetër“Ramah Tamah Dengan Insan Media, Kapolres Madina Sosialisasikan Hadiah Tiket Umroh Kepada Warga Mandailing Natal”