Bupati Himbau ASN Tetap Fokus Bekerja & Masyarakat Nias Barat Bersabar-Bergandeng Tangan

382

NIAS BARAT (Sumut) ketikberita.com | Dua hari belakangan di media sosial (facebook dan Group WA Masyarakat Nias Barat) dihiasi pro kontra setelah keluar tudingan Wakil Bupati Nias Barat, Dr. Era era Hia, MM.,M.Si kepada Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu.

Menanggapi hal itu, Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu menghimbau ASN Lingkup Pemkab Nias Barat agar tenang dan tidak terganggu menjalankan pekerjaan.

“Saya himbau para ASN tetap tenang, dan tetap fokus serta tingkatkan volume pekerjaan untuk mewujudkan Nias Barat bersih, unggul dan maju, ujar Khenoki Waruwu, Jumat (5/8).

Dikatakannya, isu-isu yang berkembang di media sosial akhir-akhir ini tidak menjadi penghalang dalam memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Apa yang terjadi di media sosial jangan ambil pusing. Jangan dikomentari, Biar saja mereka. Biar masyarakat yang menilai, Kita tetap fokus berkeja untuk Nias Barat,” ucapnya.

Dia juga menghimbau masyarakat Nias Barat agar tidak terkotak-kotak, apalagi berkonfilk satu sama lain gara-gara hembusan kepentingan oleh pihak tertentu.

Masyarakat Nias Barat dimana pun berada jangan saling membuli di media sosial hanya karena oknum tertentu ujarnya.

Menurut Khenoki Waruwu, hujatan, bulian dan tudingan yang dialamatkan oleh kelompok tertentu kepada Bupati, tidak akan menurunkan semangatnya membangun Nias Barat.

Tindakan oknum tertentu tidak saya pedulikan, biarlah anjing menggonggong kafilah berlalu. Bukan cuman itu pun sekarang yang saya katakan; walau harimau dan singa mengaung Khenoki Waruwu tetap berjuang membangun Nias Barat.

Bagi Khenoki Waruwu konflik kepentingan tidak menjadi poin utama, kepentingan masyarakat dan kemajuan pembangunan Kabupaten Nias Barat lah yang harus prioritas.

Dia juga meminta masyarakat pendukung untuk bersabar dan tidak melayani komentar miring dari kelompok tertentu.Harap khenoki. (Wardiy)

Artikulli paraprakJatanras Poldasu dan Polres Taput Serta Polres Tapsel Bekuk Pelaku Curas Lintas Provinsi
Artikulli tjetërKades Bojongloa Jusepta Gelar Pembukaan Turnamen Bulutangkis Cup 2022