Datangi El Adrian Shah, Tokoh Pemuda Helvetia Sampaikan Aspirasi dan Dukungan

137

MEDAN ketikberita.com | Sejumlah tokoh pemuda dari Kecamatan Medan Helvetia mendatangi Bakal Calon Walikota Medan 2024, El Adrian Shah. Kehadiran para pemuda tersebut disambut hangat bang El (Sapaan akrab El Adrian Shah) di jalan Hasanuddin, Medan, kemarin.

Perwakilan Pemuda Medan Helvetia, Indra Yudha mengatakan, kehadiran mereka menemui bakal calon Walikota Medan, El Adrian Shah merupakan dorongan dari berbagai unsur pemuda di Helvetia. Para pemuda di Helvetia menyatakan mendukung pencalonan El Adrian Shah yang merupakan ketua KNPI Sumatera Utara. “Kami datang untuk menyampaikan dukungan dari pemuda pemuda di Helvetia atas pencalonan bang El sebagai bakal calon Walikota Medan. Kami berharap dukungan ini bisa menjadi penambah semangat bang El melewati berbagai prosesnya,” ucap Indra.

Dalam pertemuan itu, Indra juga menyampaikan aspirasi agar pemuda pemuda di kecamatan mendapatkan perhatian yang serius. Terkhusus dalam keikutsertaan menjaga dan membangun kondusifitas kota Medan. “Kami sangat memahami ada keterbatasan beliau dalam menganulir persoalan persoalan pemuda melalui KNPI.

Karenanya, kami sangat mendukung pencalonan beliau, agar memiliki akses yang lebih luas membina pemuda pemuda di Medan khususnya kecamatan Helvetia,” tegasnya.

Indra dan sejumlah tokoh pemuda Helvetia juga mengaku senang dan bangga karena El Adrian Shah mau bertatap muka dan menjawab langsung apa yang menjadi buah bibir dan pikir pemuda. Hal ini, sambungnya, akan menambah keyakinan mereka untuk maksimal memenangkan Bang El Sebagai Walikota Medan.

El Adrian Shah dalam kesempatan itu mengatakan sangat berterima kasih atas kunjungan pemuda pemuda dari Helvetia dalam mendukung pencalonannya sebagai bakal calon Walikota Medan. Dia berharap, semangat dukungan ini bisa terus berlanjut sampai proses pemilihan berlangsung. “Terima kasih abang abang dan adik semua. Kehadiran kalian menambah energy tersendiri bagi saya untuk berjuang melewati semua proses tahapan. Terima kasih doa dan semangatnya,” tuturnya. (red)

Artikulli paraprakKedudukan Pancasila Dalam Sistem Pendidikan: Membangun Generasi Berkarakter Mahasiswa Politeknik Penerbangan Medan
Artikulli tjetërOJK Sumut Dukung Pengembangan Ekonomi Daerah Melalui Sektor Kelapa Sawit