Menjaga Lingkungan Bersih dan Sehat, Lurah Bandar Utama Kembali Laksanakan Gotroy Bersama Warga

98

MEDAN ketikberita.com | Dalam rangka menjaga lingkungan bersih dan sehat, aksi bersih lingkungan atau sering disebut Gotong Royong (Gotroy) kembali dilaksanakan diseluruh kelurahan di Kota Tebingtinggi. Kali ini, pada Minggu pagi (10/11/2023), sekitar pukul 08.00 WIB, tepatnya di Kelurahan Bandar Utama, Kecamatan Tebingtinggi Kota – Kota Tebingtinggi, terlihat antusias para warga dari 5 lingkungan dalam melaksanakan gotong royong di lingkungannya masing-masing.

Kegiatan gotong royong di Kelurahan Bandar Utama dipimpin langsung Lurah Elmina Miranda bersama Kasi Pemerintahan M. Arinfin Lubis dengan melibatkan 5 Kepala Lingkungan (Kepling) serta para warga dari masing-masing lingkungan.

Dalam aksi bersih lingkungan itu, terpantau antusias para warga dalam membersihkan beberapa ruas jalan dari adanya sampah dan rumput liar, selain itu warga juga membersihkan selokan parit di sekitaran kantor Kelurahan Bandar Utama, kemudian mengumpulkan sampah/limbah plastik untuk diantarkan ke Bank Sampah yang ada di Kelurahan Mandailing, Kecamatan Tebingtinggi Kota untuk ditimbang, lalu dijual, hasilnya untuk di donasikan ke penanganan Stunting.

Lurah Kelurahan Bandar Utama Elmina Miranda, seusai kegiatan gotong royong berlangsung menerangkan pada media bahwa gotong royong ini bukan yang pertama kalinya, namun rutin dilakukan sebulan sekalu dan serentak di seluruh kelurahan se-Kota Tebingtinggi.

”Gotong royong ini kami laksanakan untuk meningkatkan kekompakan, kebersamaan para warga dan juga sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan tempat tinggal kita. Menjaga kebersihan lingkungan adalah tugas bersama dan dengan menjaga lingkungan tetap bersih maka lingkungan itu akan sehat, sehingga warganya juga akan sehat pula” ujarnya.

Selain itu, lanjut Miranda kebersihan adalah sebahagian dari pada iman, maka dengan menjaga kebersihan, kita juga telah meningkatkan keimanan kita sebagai manusia yang beragama, katanya.

Ditambahkannya, bahwa saat ini ada penggalangan sampah plastik, kardus yang sudah tidak terpakai dan dapat dijual di Bank Sampah yang ada di Kelurahan Mandailing.

”Tadi, kami juga sudah kumpulkan sampah plastik dengan berat 76 Kg dan sudah diantarkan ke Bank Sampah untuk ditimbang dan dijual disana. Uang penjualan sampah plastik itu langsung di donasikan untuk penanganan Stunting” terang Lurah Bandar Utama sembari tersenyum. (ar)

Artikulli paraprakPelajar SMAN 1 Malang Terima Pelatihan Outbond di Yonif 511/DY
Artikulli tjetërGandeng Yayasan Buddha Tzu Chi, Lapas Tebing Tinggi Gelar Bakti Sosial Kesehatan bagi WBP