Konsumen yang Memiliki Motor Honda Tanjungpinang Bisa Servis Motor Hanya Rp 30 Ribu

242
Foto : Tampak salah seorang petugas tehnisi Honda saat menerima konsumen yang.memiliki motor honda antri service motor dengan biaya Rp30.000 ( foto : PT.CDN / Wati Siagian)

BATAM ketikberita.com | Salah satu jaringan Honda wilayah Tanjungpinang, PT Tajelin Sejahtera memberikan promo menarik khususnya untuk perawatan sepeda motor Honda degan tema “Service Murah 30 Ribu”.

PT Tajelin Sejahtera pada Mei ini melakukan kegiatan Roadshow yang mana kegiatan ini dilakukan dalam rangka melakukan promosi langsung. Yang mana Roadshow kali ini berlokasi di Lapangan Bola Mantrust Km. 18, Toapaya, Minggu (14/05/2023).

Meri selaku Kepala Cabang Dealer PT Tajelin Sejahtera mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai salah upaya memberikan kemudahan konsumen untuk berkonsultasi baik pembelian dan perawatan berkala sepeda motor Honda agar terciptanya selogan “Ingat Honda, Ingat Tajelin”.

“Konsumen diberikan keuntungan pada kegiatan kali ini, cukup bayar 30 Ribu sudah bisa service lengkap dan diberikan discount untuk pembelian sukucadang, kami juga menyediakan unit untuk test drive”, Ungkap Meri.

Selain Servis murah, dalam kegiatan roadshow kali ini konsumen mendapatkan kesempatan untuk mencoba unit sepeda motor New Honda ADV160 yang memiliki DNA Explorer Touring dan CB150X.

Unit yang bisa menikmati promo service yang diberikan berupa semua type motor Honda Sport, Matic dan Cub/ Bebek, namun tidak termasuk Unit Premium.

Tidak hanya itu Dealer Tajelin Sejahtera juga menyediakan fasilitas untuk melakukan cek Kesehatan untuk para pengunjung.

“Bagi yang ingin mendapatkan promo menarik yang ada seperti promo penjualan dan promo service segera datang ke lokasi dan tanggal yang telah kita informasikan dan kami juga sudah menyiapakan Doorprize bagi konsumen yang beruntung”, tutup Meri. (r/Wati.Siagian)

Artikulli paraprakPejabat Utama Polda Sumut Turun ke Jalan Atur Lalu Lintas
Artikulli tjetërPN Lubuk Pakam Tolak Gugatan Wagimun dan Yenti, Panangian Sinambela : “Saya Mengapresiasi Putusan Majelis Hakim”