ACEH TAMIANG ketikberita.com | Usai pelaksanaan mutasi dan rotasi jabatan di lingkup Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang pada 31 Mei lalu, Senin (6/6/22), Sekretaris Daerah, Drs. Asra kembali memimpin serah terima jabatan (sertijab) Camat di dua Kecamatan, yakni Kecamatan Karang Baru dan Manyak Payed.
Bertempat di aula Kecamatan masing-masing, Sekda Asra menyampaikan sertijab ini sangat penting dilakukan mengingat Jabatan Camat merupakan jawaban yang memimpin kewilayahan.
“Camat baru ini perlu diantar ke wilayahnya, untuk diperkenalkan kepada Datok Penghulu, Kepala Mukim dan masyarakatnya. Jabatan Camat ini jabatan yang universal, mengurus semua hal yang ada di wilayahnya kecuali empat hal, pertama pertahanan, moneter, hubungan luar negeri dan peradilan”, terang Sekda Asra.
Lebih lagi, ia mengatakan jabatan Camat menjadi jabatan perpanjangan tangan dari Bupati ke masyarakat.
“Selesaikan semua persoalan di wilayah kecamatan bersama para Datok dan perangkatnya. Jangan membawa “aib” kepada Bupati dengan tidak selesainya persoalan di wilayah kecamatan”, jelas Asra.
Lebih lanjut Sekda menyampaikan terima kasih kepada Camat yang lama atas dedikasinya selama ini. Asra juga mengucapkan selamat bekerja membangun wilayah barunya dengan menjalin kekompakan bersama para Datok Penghulu.
“Camat itu bukan bos, melainkan seorang manajer. Bagaimana seorang Camat mampu mengelola para Datok yang memiliki kemampuan luar biasa untuk saling bekerjasama”, pesan Asra.
Sejatinya, mutasi dan rotasi bukanlah disebabkan karena tidak bagusnya seseorang dalam bekerja. Hal ini bertujuan untuk merefresh kembali semangat dan ide-ide cemerlang seorang Camat dalam mengatur dan mengembangkan wilayahnya. Suasana baru dan lingkungan baru dianggap mampu memperkaya kemampuan seseorang yang berpengaruh kepada karakter seorang pemimpin.
Adapun sertijab yang dilakukan di Kecamatan Karang Baru yaitu Iman Suhery yang mendapatkan promosi menjadi Kepala Pelaksana BPBD kepada Fakhrurrazi Syamsuyar, Sedangkan untuk Kecamatan Manyak Payed, sertijab Camat dilakukan Mukhtar Hadi yang menjadi Camat Rantau kepada Moamar Kadafi. (ABS)