Gerai vaksin Presisi Polres Lhokseumawe, Bakti Kesehatan Bhayangkara Untuk Negeri

360

LHOKSEUMAWE (Aceh) Ketikberita.com | Gerai Vaksin Presisi Bhayangkara Polres Lhokseumawe terus melayani masyarakat yang ingin mendapatkan dosis vaksin, gerai vaksin tersebut dibuka di Klinik Polres Lhokseumawe.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi, SH, MM, mengatakan pelaksanaan vaksinasi dimaksud sebagai bentuk upaya Polres Lhokseumawe mempercepat capaian vaksinasi dan bakti Bhayangkara untuk negeri, khususnya di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.

“Pembukaan Gerai Vaksin Presisi ini dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 76 Bhayangkara. Selain itu, untuk memberi pelayanan kesehatan kepada masyarakat khususnya bagi yang ingin mendapatkan dosis vaksin,” ujar Salman, Kamis (2/6/2022).

Lanjut Kasi Humas, upaya lain yang dilakukan jajaran Polres Lhokseumawe untuk menggenjot capaian Vaksinasi, yaitu menyediakan transportasi atau layanan antar jemput bagi warga yang hendak ke Gerai Vaksin.

“Kami mengajak kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Lhokseumawe untuk bersedia ikut program Vaksinasi, baik di Gerai Vaksin Polres Lhokseumawe dan titik – titik Gerai Vaksin lainnya di kecamatan masing-masing,”pinta Salman. (AA)

Artikulli paraprakBabinsa Peudawa Ajak Warga Manfaatkan Lahan Kosong Jadi Produktif
Artikulli tjetërShell Resmikan SPBU Baru di Medan, Ingrid Siburian: Shell Hadirkan Bahan Bakar Berkualitas