GUNUNGSITOLI (Sumut) ketikberita.com | Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Gunungsitoli merayakan hari ulang tahunnya yang ke-22 dengan mengangkat tema “Membangun Ketahanan Perempuan Indonesia Melalui Kesehatan Mental dan Pemulihan Bisnis UMKM”.
Acara dilaksanakan di Aula lantai 2 Kantor Walikota Gunungsitoli, Kamis 09 Desember 2021 yang dihadiri Walikota Gunungsitoli beserta unsur Forkopimda Kota Gunungsitoli.
Walikota Gunungsitoli Ir.Lakhomizaro Zebua dalam arahannya menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Dharma Wanita Persatuan Kota Gunungsitoli. Beliau juga menyampaikan bahwa peran Dharma Wanita sangat diharapkan dalam membantu pemerintah Kota Gunungsitoli, misalnya dalam pembuatan kerajinan, dan mengharapkan kiranya kerajinan tersebut tetap bisa dimanfaatkan dan dipergunakan.
“Saya ucapkan terimakasih atas keberhasilan dan gagasan-gagasan dari kegiatan-kegiatan yang sudah dilaksanakan, kiranya di tahun 2022 akan lebih semangat lagi. Harapannya semoga kegiatan ini tetap berlanjut di tahun-tahun ke depan dan menjadi teladan bagi masyarakat Kota Gunungsitoli,” ungkap Walikota.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Staff Ahli Walikota, Asisten Sekda, para Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemerintahan Kota Gunungsitoli, Camat se-Kota Gunungsitoli, Ketua Bhayangkari Cabang Nias, Ketua Dharmayukti Karini Kota Gunungsitoli, Ketua Diaksa Karini Kota Gunungsitoli, serta hadirin dan undangan lainnya. (Wardiy)